Home

August 31, 2021

JUNGHANS PORCELAIN ENAMEL SIGN











IKLAN ENAMEL JAM JUNGHANS
Porselen enamel diatas baja cembung
Buatan Boos & Hahn, Ortenberg - Baden, Jerman untuk pangsa pasar daerah kolonial Belanda, 1930an
24,5 cm x 35 cm
Ada grompal enamel lepas pada beberapa bagian sudut & pinggir
Kondisi cukupan, kilap enamel masih baik

Junghans pabrikan jam buatan Jerman yg sangat terkenal, dibentuk oleh Erhard Junghans dengan saudara iparnya Jakob Zeller Tobler pada 15 April 1861 di Schramberg dengan nama 'Junghans & Tobler' (Wikipedia).

Iklan enamel buatan Jerman dengan bahasa Belanda ini beredar khusus untuk daerah pemasaran kolonial Belanda, yg pada masanya Junghans dikenal jg dengan nama jam cap Bintang, identik dengan logo bintang merahnya.
Design iklan sejenis kemungkinan hanya mempunyai 2 ukuran, ukuran kecil spt diatas dan yg besar dng ukuran sekitar 50 x 80 cm.

Dengan design sederhana dan warna kuning menor, iklan ini adalah salah satu yg diminati untuk koleksi, baik oleh kolektor enamel maupun para kolektor jam antik.
Bentuk serupa dengan versi bahasa Jerman yg berukuran besar dapat dijumpai pada Museum Jam di Jerman Deutsches Uhrenmuseum Furtwangen

Enamel jam Junghans koleksi Deutsches Uhrenmuseum Furtwagen

1 buah enamel :
Zold - Jkt

No comments:

Post a Comment